Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Hartanto Boechori: DPC PJI Gresik Sah!

Gresik – Minggu 23/7/2023 jam 9.30 pagi, keramaian mewarnai Resto dan Café Bintang Shofa, Banjarsari, Cerme, Gresik. Ketua Umum PJI Hartanto Boechori datang disertai rombongan Anggota dan Pengurus DPP PJI (Dewan Pimpinan Pusat Persatuan Jurnalis Indonesia).

 

Kedatangannya “dihadang” puluhan anggota PJI Gresik dengan prosesi penyambutan hangat dan meriah; pengalungan untaian bunga dan pemberian rangkaian bunga indah kepada Pimpinan tertinggi PJI itu.

 

Tak cukup itu, dengan gegap gempita puluhan anggota PJI Gresik itu memekikkan, “Hidup Ketua Umum PJI….”, Hidup Ketua Umum PJI….”, sampai Sang Ketua Umum kharismatik itu duduk di kursi VVIP.

 

Kedatangan Pembina dan Penasehat berbagai Organisasi itu untuk melantik dan mengukuhkan Kepengurusan DPC (Dewan Pimpinan Cabang) PJI Gresik. Acara pengukuhan ditandai prosesi penanda-tanganan berbagai berkas dan penyerahan Bendera Pataka PJI, Surat Keputusan (SK), Piagam Pataka, Pakta Integritas serta stempel PJI oleh Ketua Umum PJI kepada Iqbal Nurindra S.H.

Setelah melewati berbagai tahapan prosesi pelantikan yang khidmat, Iqbal Nurindra, SH. beserta Tim dikukuhkan. Iqbal Nurindra sebagai Ketua DPC PJI Gresik., Wakil Ketua Drs. Sahar Sulur, Penasehat Umi Kulsum yang biasa dipanggil Bunda Sofie, Sekretaris Etik Atiyyah, Bendahara Sungatno Hadi, serta seluruh Seksi dan Anggota DPC Kabupaten Gresik periode 23 Juli 2023-22 Juli 2023.

 

“Dengan ini kepengurusan DPC PJI Gresik periode 23 Juli 2023 sampai 22 Juli 2026 dibawah kepemimpinan Saudara saya nyatakan Sah”, tegas Pimpinan tertinggi PJI itu.

 

Dalam sambutannya Tokoh Pers Nasional itu meminta seluruh anggota PJI Gresik meningkatkan kemampuan jurnalistiknya dan menjaga kehormatannya sebagai insan pers yang terhormat, termasuk melaksanakan UKW (Uji Kompetensi Wartawan).

 

“Tanggal 20 Agustus ini PJI merayakan Ulang Tahun ke 25. Sebagai salah satu rangkaian perayaan Ulang Tahun Perak PJI, 6 sampai 8 Agustus ini PJI menyelenggarakan UKW PJI ke 8 di Hotel Narita Surabaya bekerja sama dengan Unitomo; lembaga UKW yang telah terverifikasi Dewan Pers”, jelas pria paruh baya yang masih sangat enerjik itu.

 

Kepada semua Pemangku Jabatan di Kabupaten Gresik terutama Penegak Hukum, dirinya mengingatkan jurnalis melaksanakan amanat Undang-undang Pers. Bila dianggap ada yang salah dalam pemberitaan, Penegak Hukum wajib hanya menerapkan Undang-undang Pers, mengadukan kepada Dewan Pers atau Organisasi Jurnalis yang bersangkutan. Tidak bisa semena-mena menerapkan hukum umum ataupun hukum lex spesialis lainnya. Dan bila terkait anggota PJI, dirinya siap memediasi dan menindak tegas anggotanya yang salah secara proporsional.

 

Pemilik Sasana Kickboxing dan Sasana Muaythai BKBC (Buchori Kick Boxing Camp) itu juga mengingatkan adanya kesepakatan tertulis antara Kapolri dengan Ketua Dewan Pers yang diperkuat dengan Perjanjian antara Kabareskrim Polri dengan Dewan Pers.

 

Ketua DPC PJI Gresik Iqbal Nurindra, SH., dalam sambutan perdananya menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh rekan-rekan DPC PJI Gresik dan Ketua Umum PJI telah memilihnya sebagai Ketua DPC PJI Gresik. Ia berkomitmen akan melaksanakan tugasnya dengan penuh dedikasi dan integritas dalam membawa organisasi PJI di Kabupaten Gresik menuju arah yang lebih baik.

“Semoga pengukuhan ini menjadi awal yang baik untuk meningkatkan kualitas jurnalisme di wilayah Kabupaten Gresik dan membawa PJI menjadi mitra yang kuat bagi masyarakat dalam menyampaikan informasi yang akurat dan berimbang”, harapan Iqbal sebagai ikrarnya.

 

Acara pengukuhan yang dihadiri perwakilan Pemkab Gresik, Polres Gresik, Tokoh Masyarakat dan berbagai Organisasi itu usai jam 12 siang, dilanjutkan makan bersama dan hiburan elektone.(*)

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *