Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Menyambut HUT Bhayangkara ke 76, Kapolsek Bukittinggi Hj. Rita Suryanti Pimpin Giat Bhakti Religi di Mesjid Al Wustha

Menyambut HUT Bhayangkara ke 76, Kapolsek Bukittinggi Hj. Rita Suryanti Pimpin Giat Bhakti Religi di Mesjid Al Wustha

Bukittinggi – Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara yang ke 76 tahun, Kepolisian Negara Republik Indonesia sektor kota Bukittinggi menggelar giat bhakti religi dengan goro bersama di Mesjid Al Wustha Ganting, Kelurahan Manggis Ganting, Kecamatan Mandiangin koto Selayan, Kota Bukittinggi.

Goro yang diikuti seluruh jajaran unit polsekta Bukittinggi dengan dikomandoi langsung oleh Kompol Hj Rita Suryanti, Kapolsekta Bukittinggi serta Aipda Hengki F., Bhabinkamtibmas Kelurahan Manggis Ganting, pada hari ini Jumat (10/06).

Dalam kegiatan goro ini Kapolsek Rita langsung turun tangan, membersihkan pelataran bekas Kantor Jorong Koto Selayan. Dan bekas Kantor Lurah Manggis Ganting yang telah ditumbuhi semak belukar serta rumput-rumput yang telah meninggi. Serta pemotongan rumput di tugu proklamasi yang ada di sisi akses jalan menuju Mesjid Al Wustha.

Kemudian goro ditutup dengan makan bersama di lokasi area goro. Sambil memandang indah dan bersihnya pelataran, serta gerbang jalan menuju masuk Mesjid Al Wustha setelah usai goro tersebut.

Turut hadir digoro tersebut Ketua LPM Kelurahan Manggis Ganting Rudi Febrianto, Lurah Manggis Ganting Aidil Taufiq, Ketua RW 02 Andri Rahman serta beberapa warga Ganting, Simpang Limau, dan Sanjai.

Pelaksanaan goro juga bertepatan dengan akan diselenggarakannya perayaan khatam al qur’an pada hari Minggu depan, (12/6/2022) di Mesjid Al Wustha, Ganting, Kota Bukittinggi.(Iyas)

Share:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *